test banner

Breaking News

Kodim 0716/Demak Gelar Silaturahmi dan Santunan Ke Panti Jompo


DEMAK - Sebagai wujud kepedulian kepada sesama,Kodim 0716/Demak menggelar acara silaturahmi dengan memberikan santunan ke panti Jompo Wreda Sultan Fatah Jl. Kawedanan Gg. Semboja No. 28 Rt 06 Rw 07 Kel Bintoro Demak,Kamis (29/09/2016).

"Kunjungan kami ke panti jompo ini sebagai bentuk kepedulian kami akan mereka semua para orang tua dan sekaligus memberikan bantuan," ujarnya di Demak, Selasa.

Dia mengatakan, kunjungannya ke Panti Werdha  itu memang sudah diagendakannya serangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 TNI pada 5 Oktober mendatang dan HUT Kodam IV/Diponegoro.

Nanang mengaku sejumlah kegiatan sosial yang digelarnya itu pada HUT TNI kali ini selain bersilaturahim dengan para penghuni panti jompo juga melakukan kegiatan sosial lainnya.

"Ada beberapa kegiatan sosial yang kita gelar di antaranya bersilaturahim dengan penghuni panti jompo dan juga santunan kepada keluarga anggota yang sudah meninggal dan anggota yang sakit," katanya.

Pada kesempatan itu pula, Nanang lebih banyak bercengkrama dengan para penghuni panti dan berbincang-bincang mengenai anggota keluarga dari para lansia tersebut.

Selain itu, ia juga sempat memberikan bantuan berupa sumbangan serta beberapa kebutuhan lainnya seperti mie instan, beras serta paket sembako lainnya.

Mantan lulusan Akmil angkatan 96  itu saat berbincang dengan para penghuni juga mengaku sedih karena ada sebagian yang sudah tidak dikunjungi lagi oleh sanak keluarganya.

"Sebagai anak, seharusnya kita sadar bahwa tanpa mereka tidak mungkin kita lahir di dunia ini. Kita hadir di sana, mereka juga senang karena mereka jarang dikunjungi," sebutnya.

Usai berbincang dengan para penghuni panti, Dandim beserta rombongan kemudian kembali dan menuju ke koramil 03/Wonosalam untuk memberikan santunan kepada anggota yang sakit.(Pendim 0716/Demak)




Tidak ada komentar